Publikasi

ZAMP

Zona Air Minum Prima Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang

Zona Air Minum Prima Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang

Malang, 09 Januari 2020

Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang terus Berupaya untuk memberikan pelayanan kepada Masyarakat Kota Malang dalam pemenuhan kebutuhan Air Minum. Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang kini terus menambah ZAMP atau Zona Air Minum Prima. ZAMP adalah zona atau wilayah khusus yang dirancang sebagai wilayah air siap minum atau lebih jelasnya, air yang disalurkan ke wilayah tersebut sudah memenuhi syarat untuk bisa diminum langsung tanpa harus dimasak lebih dulu. Pada tahun 2004, Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang bersama PDAM Kota Bogor dan Medan mendapat bantuan teknis dari USAID melalui PERPAMSI. Dikenal dengan istilah Program CATNIP (Certification And Training For Network Improvement Project) Bentuk nyatanya : Membuat Zona Pelayanan khusus air siap minum yang selanjutnya disebut ZAMP (Zona Air Minum Prima).

Tahapan Program ZAMP

  1. Pemilihan Lokasi (semula ada 3 lokasi alternative terpilih Kompleks Perumahan PBI)
  2. Membentuk Sistem jaringan Distribusi dengan isolasi dan menambah fasilitas guna kemudahan operasi penggunaannya.
  3. Membangun fasilitas Redisinfeksi meliputi : Pompa Dosing, Residual Monitoring Chlorine dan Peralatan otomatisasi injeksi disinfektan
  4. Sertifikasi Laboratorium ZAMP
  5. Aktifitas pembubuhan Gas Chlor di proses produksi awal .
  6. Pembubuhan Hypochlorit secara otomatis bila terjadi penurunan kadar (sisa Chlor) di Zona ZAMP.
  7. Pembuangan udara dan pembuangan endapan kotoran didalam pipa secara berkelanjutan.
  8. Monitoring tekanan air secara periodic
  9. Percepatan Perbaikan Kebocoran.
  10. Menjaga aliran tetap mengalir 24 jam
  11. Pengambilan sample air dan langsung diikuti dengan pemeriksaan kualitas air di Laboratorium


Share this Post: