Publikasi

Umum

Diapresiasi Cepat Tanggap, Tugu Tirta Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Diapresiasi Cepat Tanggap, Tugu Tirta Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan

foto doc.


MALANG- Mau belajar dari kesalahan dan terus berinovasi. Itulah yang menjadi kunci Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang dalam meningkatkan kualitas pelayanan prima kepada pelanggan.

Hal itu kembali ditegaskan Direktur Utama Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, M Nor Muhlas S.Pd, M.Si dalam sesi dialog dengan tema layanan air minum bersama RRI Malang, Senin (14/3/22) pagi.

Menurutnya, fast response terhadap keluhan pelanggan dan cepatnya penanganan kebocoran merupakan tanggungjawab dan prioritas perusahaan yang dipimpinnya tersebut.

"Karena kebocoran yang disebabkan faktor alam bersifat force majeur, maka sebisa mungkin kami melakukan penanganan atau perbaikan. Begitu ada kejadian, sesegera mungkin kami mengidentifikasi dan menganalisis, lalu melakukan perbaikan. Namun, tentu saja seringkali ada hambatan atau kendala berdasarkan tingkat kesulitan di lapangan, seperti kondisi medan yang susah dijangkau dan lain sebagainya," jawabnya ketika penyiar Mario Siddiq menyinggung cepatnya penanganan Perumda Tugu Tirta saat terjadi kebocoran pipa di Sukorame dari Sumber Banyuning Batu, beberapa waktu lalu.

Tak mau terlena, meski pihaknya diapresiasi sangat cepat tanggap, Muhlas memastikan pola penanganan kebocoran atau sejenisnya akan terus ditingkatkan di tahun 2022 ini.

"Kami berharap bisa meningkatkan pelayanan dan memberikan yang lebih baik di tahun 2022 dan tahun-tahun mendatang. Kami berupaya memanfaatkan secara maksimal iddle capacity guna mengcover seluruh wilayah di Kota Malang. Sehingga kebocoran yang mungkin terjadi diharapkan tidak mempengaruhi kualitas pelayanan kami," tuturnya.

Muhlas juga menekankan bahwa pihaknya serius dalam melakukan terobosan program Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) 1 & 2 di sejumlah titik dan saat ini sudah berjalan, demi meningkatkan kualitas pelayanan prima bagi pelanggan.

Inovasi ini ditargetkan supaya bisa menambah kapasitas produksi atau debit air baku, guna menjangkau seluruh pelanggan yang saat ini mencapai sekitar 172.000 sambungan rumah. Hal ini memungkinkan suplai air baku tidak hanya mengandalkan sumber air langsung, karena adanya titik-titik SPAM lain yang tersebar dengan kapasitas produksi yang makin bertambah.



Humas Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang


Share this Post: