Publikasi

Umum

Bahas Pengelolaan Air Limbah Domestik di Tugu Tirta, USAID IUWASH Tangguh Gelar Workshop Terintegrasi

Bahas Pengelolaan Air Limbah Domestik di Tugu Tirta, USAID IUWASH Tangguh Gelar Workshop Terintegrasi

MALANG- Dalam hal mengupayakan inisiasi integrasi air minum dan air limbah domestik, khususnya Program Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (LLTT), tim LLTT Perumda Air Minum Tugu Tirta telah menyusun dokumen penyiapan integrasi terkait.

Dalam upaya pelaksanaannya, Perumda Tugu Tirta membutuhkan review lebih lanjut agar dapat difinalisasi.

Menindaklanjuti kebutuhan tersebut, USAID IUWASH Tangguh melaksanakan “Workshop Review Kajian Kelayakan Integrasi Pengelolaan Air Limbah Domestik pada Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang” di Hotel Santika Premiere, Senin (20/5/24).

Workshop diikuti Tim LLTT Tugu Tirta, perwakilan Bidang Inwil Bappeda Kota Malang, Bidang Cipta Karya Dinas PUPRPKP Kota Malang serta Tim UPT PALD Kota Malang.

Tujuan Workshop ini adalah untuk memperoleh informasi dan masukan dari berbagai pihak terkait, tentang kajian kelayakan integrasi pengelolaan air limbah domestik di Kota Malang.

Serta yang tidak kalah penting, yakni untuk mendapatkan kesepakatan bersama tentang solusi terbaik untuk mengintegrasikan pengelolaan air limbah domestik di Kota Malang khususnya pelaksanaan LLTT pada Perumda Tugu Tirta.

Pengintegrasian layanan air minum dan air limbah domestik bertujuan meningkatkan akses layanan air minum dan sanitasi layak dan aman di Kota Malang.

Dengan pengelolaan air minum dan air limbah domestik yang terintegrasi, dapat mengurangi dampak pencemaran dan sanitasi yang buruk sehingga menjaga kualitas pasokan air baku kedepannya bagi Perumda Tugu Tirta.


Humas Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang


Share this Post: