Publikasi

Umum

Dipuji Sekelas Eropa, Peringatan Hari Air Sedunia 2023 Dipusatkan di Kota Malang

Dipuji Sekelas Eropa, Peringatan Hari Air Sedunia 2023 Dipusatkan di Kota Malang

MALANG- Peringatan Hari Air Sedunia ke-31 menjadi sangat istimewa bagi Bhumi Arema. Ini lantaran Kota Malang ditunjuk sebagai tuan rumah kick off pelaksanaan Surveilans Kualitas Air Minum Rumah Tangga di 334 kota/ kabupaten, 4.869 puskesmas dan 10.000 sanitarian oleh Kementerian Kesehatan RI.

Momen tersebut dibarengi dengan Gerakan Bersama Minum Air Minum Aman di area Car Free Day, Jalan Ijen, Minggu (19/3/23).

Apresiasi khusus diberikan oleh Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI, DR dr Maxi Rein Rondonuwu, DHSM, MARS kepada Pemerintah Kota Malang dan Perumda Air Minum Tugu Tirta.

"Karena telah merealisasikan komitmennya untuk penyediaan air minum aman bagi masyarakat, dilengkapi berbagai fasilitas penunjang seperti anjungan air siap minum di ruang publik. Rasanya seperti berada di Eropa, karena kemana-mana sudah bisa minum air langsung dari fountain tap," puji Maxi.

Pihaknya menekankan, pentingnya kemajuan seperti ini untuk terus disinergikan secara berkelanjutan.

"Semoga dari Kota Malang bisa memicu daerah lain untuk menerapkan hal serupa. Yang tidak kalah penting juga bagaimana peran perempuan, baik itu di rumah tangga maupun berbagai sektor dalam penyediaan air minum aman dan sehat bagi kehidupan," tambahnya.

Hal itu diamini Direktur Penyehatan Lingkungan Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, dr Anas Ma'ruf, MKN.

"Tujuan peringatan Hari Air Sedunia tahun ini diantaranya meningkatkan kepedulian stakeholder, komitmen pemerintah daerah, meningkatkan kepedulian perempuan, serta bersama-sama melakukan edukasi kepada masyarakat terhadap penyediaan air minum aman. Kota Malang dipilih sebagai tuan rumah pelaksanaan karena membuktikan komitmennya dalam penyediaan air minum aman bagi masyarakat melalui Zona Air Minum Prima (ZAMP)," papar Anas.

Menanggapi hal tersebut, Walikota Malang Drs H Sutiaji memastikan komitmen Pemkot Malang, utamanya melalui Perumda Tugu Tirta dalam penyediaan air minum aman untuk masyarakat.

"Jangan sampai komitmen SDG's 100-0-100 hanya sebatas slogan, melainkan harus benar-benar terwujud. Untuk itu harus diimbangi berbagai inovasi untuk mendukung. Mudah-mudahan komitmen ini bisa terus memotivasi kami agar mampu menyediaakan air bersih dan air minum aman bagi masyarakat Bhumi Arema," seru Sutiaji didampingi Direktur Utama Perumda Air Minum Tugu Tirta, M Nor Muhlas S.Pd, MSi.

Dia menambahkan, membina pola hidup sehat dan melestarikan lingkungan butuh kolaborasi hexahelix.

"Maka mari kita sinergikan bersama untuk mempercepat akselerasi mencapai target tersebut. Komitmen ini kita kuatkan dan mari kita bangun bersama," tandasnya.



Humas Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang


Share this Post: