Publikasi

Umum

Adaptasi Perkembangan Teknologi, Batiwakkal Berau Studi Tiru ke Tugu Tirta

Adaptasi Perkembangan Teknologi, Batiwakkal Berau Studi Tiru ke Tugu Tirta

MALANG- Konsistensi Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang untuk terus mengembangkan inovasi, menjadikannya salah satu BUMD Air Minum rujukan nasional.

Kemajuan pesat di sektor penyediaan air minum menjadikan Tugu Tirta magnet percontohan se-Indonesia. Maka, tak heran jika jarak ribuan kilometer seolah tak jadi soal bagi banyak BUMD lain yang ingin belajar langsung ke Kota Malang.

Seperti dilakukan rombongan Perumda Air Minum Batiwakkal Berau, Kabupaten Berau saat berkunjung ke Kantor Pusat Perumda Air Minum Tugu Tirta, Kamis (12/10/23). Jauh-jauh dari Provinsi Kalimantan Timur, mereka berharap bisa menimba ilmu yang aplikatif.

Perusahaan air minum dari Bumi Borneo tersebut ingin belajar mengenai perkembangan teknologi informasi, yang berkaitan dengan sistem administrasi umum dan keuangan berbasis IT dan otomasi instalasi pengolahan air, pengendalian NRW serta aplikasi DMA.

Kehadiran rombongan Perumda Batiwakkal Berau yang dipimpin langsung oleh Direktur Saipul Rahman disambut hangat oleh Direktur Utama Perumda Tugu Tirta, M Nor Muhlas S.Pd, MSi beserta jajaran. Sesi diskusi berlangsung hangat dan komunikatif di Ruang TWUIN Command Center (TCC) Tugu Tirta.



Humas Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang


Share this Post: