Publikasi

Umum

Jadi Bekal Bermanfaat, Dirut Tugu Tirta Tutup Diklat Kewirausahaan Bagi Pegawai

Jadi Bekal Bermanfaat, Dirut Tugu Tirta Tutup Diklat Kewirausahaan Bagi Pegawai

MALANG- Setelah berlangsung tiga hari, mulai 8 Maret lalu, Diklat Pembekalan Usaha bagi Pegawai yang Memasuki Masa Purna Tugas, resmi ditutup oleh Direktur Utama Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, M Nor Muhlas S.Pd, M.Si pada Kamis (10/3/22) sore.

Diharapkan kegiatan inhouse training ini punya nilai manfaat yang besar dan membawa ilmu yang dapat diaplikasikan pada saatnya nanti.

"Kewirausahaan menjadi salah satu opsi atau alternatif yang bisa dilakukan saat sudah purna tugas. Namun, tentu saja pilihan tetap kembali kepada rekan-rekan semua. Ini merupakan bentuk perhatian perusahaan agar rekan-rekan yang akan memasuki masa pensiun sudah punya cukup bekal untuk membuat pilihannya," tutur Muhlas.

Orang nomor satu di BUMD eks PDAM Kota Malang ini mengibaratkan, bahwa segala sesuatu ada masanya dan masa tersebut punya arti. Tiap fase usia punya peran masing-masing. Pilihan bijak itulah yang diharapkan bisa diambil oleh pegawai Perumda Tugu Tirta yang akan pensiun.

"Intinya kita hidup adalah agar bermanfaat bagi sesama umat. Substansinya kita menjadi pribadi yang baik dan usia kita barokah," lanjutnya.

Pihaknya juga mengapresiasi PT Graha Bahari yang telah memberikan pelatihan dan pendampingan selama berlangsungnya inhouse training.

"Terima kasih kepada PT Graha Bahari yang turut berperan dalam diklat ini, sehingga memberikan wawasan dan bekal cara berwirausaha yang baik kepada pegawai Perumda Tugu Tirta yang memasuki masa purna tugas," sambung Muhlas.

Sebagai informasi, diklat ini bertujuan untuk memberi pembekalan kepada pegawai Perumda Tugu Tirta yang memasuki masa purna tugas, sehingga ketika sudah pensiun nanti punya gambaran yang gamblang jika ingin memulai usaha baru.

Mereka mendapatkan berbagai materi pelatihan dari para trainer multi disiplin ilmu,  seperti pembuatan produk, pemasaran, perizinan, akademisi dan praktisi UMKM.

Inhouse training yang diikuti 18 pegawai kali ini menjadi pionir pelaksanaan dan rencananya diklat kewirausahaan serupa akan menjadi program reguler tahunan Perumda Tugu Tirta.

Hal ini disambut antusias para peserta 'angkatan pertama', yang notabene akan mengakhiri kariernya di Perumda Tugu Tirta tahun ini.

"Diklat semacam ini memang perlu bagi kami yang akan purna tugas, sehingga ke depan punya wawasan dan bekal jika mau berwirausaha. Tips-tips yang diberikan sangat bermanfaat. Kami bisa tau apa saja langkah-langkah yang harus dilakukan, serta menghindari potensi apa saja agar tidak merugi," kata Sri Hangesti, salah satu perwakilan peserta.

Menurut satu-satunya peserta perempuan ini, dengan berwirausaha maka akan menjaga api semangat para pensiunan tetap menyala.

"Otak diajak tetap berpikir, badan jalan terus plus dapat cuan sehingga tetap sehat. Semoga semuanya berhasil," ujarnya disambut meriah peserta yang lain.

Etik, sapaan akrabanya juga mengusulkan supaya kegiatan seperti ini berikutnya dihelat tidak terlalu mepet dengan jadwal pensiun pegawai.

"Semoga berikutnya ada grup khusus untuk pendampingan, sehingga kami masih bisa belajar dan sharing informasi. Sarannya, untuk program berikutnya jangan terlalu mepet dengan masa purna tugas, bisa saja dua tahun sebelum pensiun, karena ini program bagus dan patut diikuti rekan-rekan sesama pegawai," tutup Staf Administrasi Pengolahan Air di Bagian Produksi tersebut.




Humas Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang


Share this Post: