Publikasi

Umum

Targetkan Air Makin Lancar, Tugu Tirta Awali SPAM I di Betek

Targetkan Air Makin Lancar, Tugu Tirta Awali SPAM I di Betek

MALANG- Beragam upaya dan inovasi dilakukan Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, demi meningkatkan kualitas pelayanan kepada pelanggan. 


Agar pasokan ke seluruh cakupan area bisa tercover dengan baik, Perumda Tugu Tirta bersiap menambah debit air baku melalui reservoir-reservoir yang dimiliki. Salah satunya di wilayah Kelurahan Penanggungan, Kota Malang. 


"Melalui program SPAM I yang akan kami laksanakan dalam waktu dekat, diharapkan bisa mengatasi potensi problem air warga Betek dan sekitarnya. Nantinya debit air bertambah sehingga aliran air minum makin lancar, " beber Direktur Utama Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, M Nor Muhlas, S. Pd, M.Si saat inspeksi ke Tandon Betek, Minggu (12/9/21). 


Dalam kesempatan tersebut, Muhlas beserta jajaran manajemen juga bersilaturahmi dengan warga dan tokoh masyarakat Betek, khususnya yang tinggal berdekatan dengan pagar tembok tandon di wilayah RT 05 RW 04 Penanggungan. 


"Karena ada aset kami di sini, maka bapak-ibu sekalian adalah tetangga kami. Saya berharap jalinan silaturahmi diantara kita sesama warga, bisa harmonis selamanya," tutur Muhlas.


Untuk mendukung program '5 M' serta penerapan protokol kesehatan di masa pandemi, pihaknya juga memberi support berupa wastafel untuk cuci tangan yang sedianya diletakkan di sudut posko warga. 


Hal ini disambut positif dan antusias oleh warga yang kebetulan sedang melaksanakan kerja bakti kampung, termasuk Ketua RT Bapak Suwarno hingga tokoh masyarakat Bapak dan sesepuh Betek,


Rencananya, program SPAM I menyasar sejumlah wilayah di Kota Malang dan ditargetkan bisa cepat rampung agar penambahan air baku di cakupan area Perumda Tugu Tirta terealisasi dengan baik. Semua demi peningkatan kualitas pelayanan prima kepada pelanggan. 




Humas Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang


Share this Post: